Senin, 31 Oktober 2016

Tips berwisata di Toraja

Jika ingin berwisata di Toraja baiknya merental motor karena jalan-jalan di Toraja itu kecil-kecil bila sudah masuk ke pelosok-pelosoknya. Harga rental motor di Toraja berkisar Rp. 60.000 sampai dengan Rp. 100.000, tergantung bagaimana teman-teman menyewanya. Lokasi rental motor banyak di dekat lapangan rantepao.

Bila melakukan destinasi ke Toraja, baiknya dahulukan pesta pesta adat kematian atau Rambu solo’ ketimbang tempat-tempat wisata lainnya, wisata lainnyakan tempatnya tetap dan tiap hari juga buka. Untuk informasi mengenai pesta adat kematian atau Rambu solo’, biasanya tempat rental motor tahu banyak tentang informasi ini atau coba ke dinas pariwisata Toraja.

Buat teman-teman yang ingin bermalam dan mencari tempat yang murah, di depan hotel missliana itu ada homestay yang tidak memiliki dinding pemisah, harganya itu Rp. 20.000 sampai dengan Rp. 30.000 /permalam. Homestay ini tidak memiliki nama, tapi tanya saja di daerah sekitar (depan hotel missliana) rumahnya “mama roma” penduduk setempat pasti tau kok. Keunggulan bermalam di sini itu bila banyak supir travel yang juga nginap, informasi mengenai pesta adat rambu solo’ ada semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar